Hubungan Pemanfaatan E-Learning terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang

Authors

  • Nurfiyan W.U.U. Said Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Andra Novitasari Departemen Pendidikan Kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Mega P. Arfiyanti Departemen Pendidikan Kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Romadhoni Romadhoni Departemen Pendidikan Kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang

DOI:

https://doi.org/10.23886/ejki.11.364.28-32

Keywords:

e-learning, motivasi belajar, mahasiswa kedokteran

Abstract

Motivasi belajar mahasiswa bersifat dinamis atau dapat berubah setiap waktu. Penurunan motivasi belajar akan berdampak terhadap prestasi akademik dan meningkatkan risiko dropout pada mahasiswa. Mahasiswa telah menjadi pemakai internet terbesar dan e-learning memiliki peluang yang besar untuk meningkatkan motivasi belajar mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pemanfaatan e-learning terhadap motivasi belajar mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang. Penelitian dilakukan pada bulan Oktober 2022 dengan menggunakan metode kuantitatif dengan rancangan analitik observasional dan pendekatan cross sectional. Sampel adalah mahasiswa tahum kedua dam ketiga Fakultas Kedokteran Universitas Miuhammadiyah Semarang. Sampel dipilih menggunakan total sampling dengan kriteria inklusi dan kriteria eksklusi. Analisis data dilakukan dengan Rank Spearman. Responden memiliki pemanfaatan e-learning baik (51,9%) dan motivasi belajar tinggi (90,7%) serta terdapat hubungan yang signifikan dan korelasi positif antara Pemanfaatan e-learning terhadap motivasi belajar dengan kekuatan korelasi kuat (uji Rank Spearman,p = 0,000 dan r = 0,730). Pemanfaatan E-learning berhubungan signifikan terhadap motivasi belajar mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-05-31

How to Cite

Said, N. W., Novitasari, A., Arfiyanti, M. P., & Romadhoni, R. (2023). Hubungan Pemanfaatan E-Learning terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang. EJournal Kedokteran Indonesia, 11(1), 28–32. https://doi.org/10.23886/ejki.11.364.28-32

Issue

Section

Research Article