Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Ketidakpatuhan Minum Obat pada Pasien Lupus Eritematosus Sistemik

Authors

  • Ghefira Nur Imami Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Jakarta, Indonesia
  • Alvina Widhani KSM Ilmu Penyakit Dalam, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia – RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo, Jakarta, Indonesia/KSM Ilmu Penyakit Dalam, RS Universitas Indonesia, Depok, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.23886/ejki.12.792.164

Keywords:

hambatan, kepatuhan, lupus, obat

Abstract

Kepatuhan pasien Lupus Eritematosus Sistemik (LES) berperan penting dalam mencapai aktivitas penyakit yang terkontrol. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi ketidakpatuhan, faktor-faktor yang berhubungan dengan ketidakpatuhan, dan hambatan minum obat pada pasien LES. Data potong lintang diperoleh dari pasien Poliklinik Alergi-Imunologi RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo secara konsekutif pada Juli–Agustus 2023. Dilakukan evaluasi terhadap ketidakpatuhan pengobatan (self-report medication-taking behaviour measure for thai patients scale; MTB-Thai), komorbiditas, jumlah obat, aktivitas penyakit (skor MEX-SLEDAI), depresi (Hospital Anxiety and Depression Scale; HADS), dan hambatan lain dalam pengobatan (Identification of Medication Adherence Barriers Questionnaire; IMAB-Q 30). Data kategorik dianalisis dengan uji Chi-square atau Fisher, sedangkan data numerik dianalisis dengan uji Mann-Whitney. Dari 100 pasien LES dewasa, mayoritas merupakan perempuan (97%), dewasa muda (61%), menamatkan pendidikan tinggi (48%), dan memiliki aktivitas penyakit remisi˗ringan (90%). Median (min-maks) jumlah obat yang dikonsumsi 6 (2–14). Prevalensi ketidakpatuhan minum obat mencapai 27%. Tingkat pendidikan pasien ditemukan berhubungan dengan ketidakpatuhan (pendidikan menengah vs. pendidikan tinggi, 59,3% vs. 40,7%; p=0,035). Pasien yang tidak patuh memiliki skor hambatan minum obat yang lebih tinggi secara signifikan (p<0,001). Hambatan yang paling banyak dialami pasien yang tidak patuh adalah kekhawatiran terhadap efek samping dan mudah terdistraksi dari mengonsumsi obat-obatan.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2024-09-11

How to Cite

Nur Imami, G., & Widhani, A. (2024). Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Ketidakpatuhan Minum Obat pada Pasien Lupus Eritematosus Sistemik. EJournal Kedokteran Indonesia, 12(2), 164. https://doi.org/10.23886/ejki.12.792.164
Received 2024-04-16
Accepted 2024-08-26
Published 2024-09-11